Miris! di SMAN 2 Malingping, Merokok Nyaris di Legalkan?

ilustrasi Merokok (foto : Net)
LEBAK (BANSELnews) - Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Malingping yang berlokasi di Kampung Pagenggang, Desa Sumberwaras Kecamatan Malingping terus mendapat sorotan warga, pasalnya kendati kerap ada pengaduan dari Masyarakat, namun pihak sekolah tidak melerainya, tetap membiarkan para siswanya kelayaban, nongkrong, bermain-main, bahkan merokok di sekitar lingkungan sekolah pada saat jam belajar. 

Salah satu warga yang rumahnya tidak jauh dari sekolah tersebut mengaku, dirinya kerap melihat sejumlah siswa yang terang-terangan merokok di lingkungan sekolah dengan mengenakan seragam, Ironisnya menurut dia, hal ini pun nyaris di legalkan oleh pihak sekolah.

"Sudah jadi pemandangan sehari-hari, siswa pakai seragam, ngopi, merokok di lingkungan sekitar sekolah.  Seolah-olah ini dilegalkan, karena saya yakin sebenarnya para gurunya pun mengetahuinya, karena masyarakat pun suka melaporkannya" ujarnya saat dihubungi BANSELnews Rabu 9/12/2015.

Dengan kondisi ini, dia pun meminta kepada pihak sekolah agar segera mengambil langkah tegas, karena menurutnya, jika hal ini tetap dibiarkan, maka institusi pendidikan pun akan tercoreng.

"Pengelola sekolah harus mengambil sikap atas hal ini, Jangan sampai institusi pendidikan tercoreng akibat ulah siswanya ini" tambahnya.

Menurutnya, jika pihak sekolah berani mengambil langkah tegas, terlebih memberikan sanksi, maka menurutnya senakal apapun siswa-siswa tersebut, pasti akan merasa jera.

"Pengelola beserta dewan gurunya pada kamana gitu?
Karena senakal-nakalnya siswa, jika ada tindakan dan sanksi tegas dari pihak Sekolah, Mereka pasti takut" pungkasnya (smy).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Polisi 'Smackdown' Mahasiswa di Tangerang Diminta Bertanggung Jawab

Bertemu dan Meminta Maaf ke Kakek Suhud, Baim Wong: Dia Orang Baik, Terutama Ibadahnya

Puluhan Juta Raib Gegara Ingin Jadi PNS Lewat Jalur Belakang di Lebak, Penipuan Apa Suap?